Ilmu Yang Harus Dipelajari Seorang Muslim

Ilmu Yang Harus Dipelajari Seorang Muslim

Masyarakat indonesia yang beragama islam mayoritas adalah islam keturunan, apa maksud dari islam keturunan?, islam keturunan adalah kita lahir sudah dalam keadaan islam, karena kedua orang tua kita beragama islam, apakah ini sebuah kerugian atau menjadi berkah?.

Tentu ini adalah berkah bagi kita, karena kita terlahir di keluarga muslim, tapi ada satu masalah yang yang tidak menjadi perhatian, padahal masalah ini adalah masalah yang sangat penting, apakah itu?

Ilmu Agama Minim Karena Kurangnya Waktu Belajar

Tentang ilmu agama yang sangat minim pada setiap muslim indonesia, mengapa bisa demikian?, bukankah kita terlahir dari keluarga muslim yang notabene kita dari kecil sudah mendapatkan ilmu islam dengan baik dan lengkap.

Coba kita jujur, berapa jam waktu kita untuk mempelajari agama islam setiap hari, dari kita kecil sampai dewasa, apakah pelajaran agama hanya di dapat di sekolah yang seminggu hanya 2 jam saja, dan di rumah hanya di ajari ngaji, apakah cukup waktu yang sangat sebentar itu untuk mempelajari agama islam?.

Inilah juga penyebab kenapa masjid masjid di masyarakat kita sepi dari jamaah sholat wajib, ramai hanya saat sholat jumat dan sholat idul fitri dan idul adha saja, tidak lain karen ilmu agama yang kita dapatkan sangat minim, sehingga kewajiban dan syariat agama ini tidak banyak di ketahui oleh orang islam indonesia.

Ok memang kita banyak yang belum paham tentang agama islam ini, tapi kalau mau belajar memperbaiki ketertinggalan kita, darimanakah mulainya, dan dari mana kita mulai belajar?.

Ilmu Yang Penting Dalam Islam

Ilmu yang ada di dalamajarn islam semuanya adalah penting dan patut untuk kita pelajari dan ketahui, tapi sama dalam masalah keduniaan dalam masalah agama juga ada skala prioritas, nah prioritas yang paling penting adalah:

Aqidah, ini ilmu yang sangat penting yang harus di ketahui oleh seorang muslim, karena aqidah ini adalah kunci kita untuk memasuki surga dan kalau kita tidak tahu ilmunya maka kita rentan kepada perbuatan syirik atau menyekutukan ALLAH Azza Wa Jallaa.

Dan dalam masalah aqidah ini juga menangkut keyakinan kita kepada hari akhir atau akhirat, yang mana umat muslim banyak yang lalai akan ini, mereka sibuk akan dunia sehingga lupa akan hakikat kita di ciptakan dan lupa akan kepulangan kita ke kampung akhirat.

Dengan keyakinan kita yang kuat kepada hari akhir, maka kita akan mudah untuk melakukan ketaatan, karena oreantasi kita adalah akhirat, tentu dengan tidak mengabaikan dunia kita.

Setelah itu baru perihal ibadah kita, terutama ibadah yang wajib, perbaiki semua ibadah kita mengenai syarat dan rukunnya juga apa saja yang menjadi kewajiban kita dalam ibadah tersebut, contohnya kita mengetahui bahwa sholat lima waktu adalah wajib, tapi banyak dari kita yang tidak mengetahui bahwa mendatangi adzan dan menunaikan sholat berjamaah juga wajib.

Dimana Tempat Belajar Ilmu Islam

Mendatangi kajian adalah cara yang paling di rekomendasikan untuk memulai belajar islam, karena disamping kita akan mendapatkan ilmu, kita juga akan mendapatkan pahala yang besar dan juga seperti sabda Nabi Muhammad Salallahu Alaihi Wassalam, mendatangi majelis ilmu akan memudahkan kita jalan menuju surga.

Sebagai alternatif belajar ilmu agama adalah membaca website islami yang di era teknologi informasi saat ini sudah banyak website islami yang bisa kita baca untuk di ambil ilmunya, salah satu website islami berpaham salaf adalah https://penaungu.com, inilah blog islami dengan pembawaan artikel yang mudah dipahami oleh semua orang, baik awam maupun ustadz.

Demikian artikel singkat ini, semoga bermanfaat dan semoga kita semua dimudahkan oleh ALLAH Azza Wa Jallaa untuk bisa mendapatkan ilmu islam dengan benar sesuai dengan yang di bawa oleh nabi Muhammad Salallahu Alaihi Wassalam.