Tips Memulai Usaha Gilingan Bakso Untuk Para Pemula!

tips memulai usaha gilingan bakso

Membuka usaha bakso sapi dan penggilingan daging sebagai usaha sampingan adalah usaha yang dapat di andalkan untuk sekarang ini. Nah, dalam artikel ini akan dibahas mengenai tips memulai usaha gilingan bakso.

Usaha seperti ini belum banyak pesaingnya, padahal banyak masyarakat dari segala lapisan umur menyukai makanan yang satu ini.

Usaha sampingan bakso sapi begitu mudah, cukup kamu memiliki tempat yang strategis, tetdapat alat pembuat atau pencetak bakso.

Dan juga ada tenaga/karyawan yang dapat di latih, pasti usaha kamu akan berjalan dengan sendirinya dan semakin maju.

Apalagi sekarang ini akan menghadapi Hari Raya Lebaran Haji ( Idul Adha) Hari qurban, pastinya akan banyak daging sapi di masyarakat.

Masyarakat dan para Ibu-ibu pun berlomba-lomba ingin membuat menu masakan yaitu bakso sapi.

Nah, ini merupakan momen sangat penting untuk mengambil keuntungan dengan membuka usaha gilingan bakso pasti akan laris manis.

Tips Memulai Usaha Gilingan Bakso, Para Pemula Wajib Tahu!

tips memulai usaha gilingan bakso

Memang memulai usaha gilingan daging dan Bakso adalah pilihan tepat ketika hari raya idul adha tiba.

Untuk kamu yang ingin membuka usaha jasa gilingan daging maka sekarang ini adalah waktu yang tepat.

Ketika banyak orang yang mencari jasa gilingan daging untuk daging qurban yang mereka punya.

Hal ini dapat di kembangkan lagi berikutnya yaitu dengan membuat bakso sapi sendiri lalu di setor ke warung bakso langganan.

Apalagi sekarang ini kebiasaan masyarakat untuk langsung memasak berbagai olahan daging sapi setelah mendapat pembagian daging kurban.

Membuka usaha penggilingan bakso sapi sebagai usaha sampingan terkait masakan olahan daging pasti akan mendapat kenaikan keuntungan yang berlipat dibandingkan hari biasa. 

Membuat bakso sapi sebagai usaha sampingan adalah salah satu usaha yang begitu menjanjikan.

Tetapi semua itu juga membutuhkan pertimbangan yang matang, di antaranya :

1. Lokasi Untuk Membuka Usaha Gilingan Bakso

Lokasi ini carilah tempat yang strategis, di dekat pasar, pinggir jalan yang sering di lewati banyak orang, serta dekat kompleks perumahan penduduk.

Jadi usaha bakso sapi kamu sekaligus usaha penggilingan bakso kamu mudah di cari dan terkenal.

2. Alat atau mesin penggiling bakso

tips memulai usaha gilingan bakso

Mesin gilingan daging atau bakso sapi kamu harus punya. Ini adalah Investasi pokok.

Tidak ada mesin ini, maka seluruh produksi tak akan bisa berjalan. Namanya juga bakso pasti menggiling daging kan? Untuk Menggiling adonan daging untuk di jadikan adonan bakso yang lembut.

3. Lemari es frezer

Lemari frezer ini dibutuhkan untuk menyimpan bakso yang telah jadi.

Yang belum di setor ke  warung-warung penjual bakso, atau merupakan stok bakso yang akan di jual kepada para masyarakat yang membutuhkan.

4. Plastik/kemasan bercap

Kamu harus membuat plastik dengan berbagai ukuran, yang telah diberi cap, contohnya “Bakso Daging Sapi Asli” Tanpa bahan Pengawet”.

Tentu saja sesudah mengemas bakso, kadaluwarsa bakso harus di cantumkan dengan menggunakan kertas stiker kecil

Kamu cukup mempunyai uang 15 juta, usaha ini pasti sudah dapat berjalan.

Pastinya modal itu untuk membeli mesin pencetak daging dan bakso kira-kira 8 juta, lemari es frezer besar seharga 2,9 juta.

Plastik kemasan dengan berbagai ukuran 200 rb. Lalu bayar karyawan 2 orang dengan gaji 700 ribu x 2 = 1.400.000.

Sewa tempat 1000.000 dua bulan, dan 1,5 juta modal untuk beli daging.

Kalau didaerah kamu banyak pedagang bakso, coba tawarkan dengan harga yang murah, tapi jangan sampai kamu merugi.

Apabila pedagang bakso langganan kamu banyak, maka kamu tinggal mengalikan saja untungnya.

Sebaiknya cari pelanggan warung bakso yang banyak, jangan hanya di sekitar kompleksmu, tapi warung bakso di luar daerah juga bisa kamu tawari produkmu itu.